Bupati Labuhanbatu Himbau Reaksi Cepat Seluruh Unsur Masyarakat Turut Serta Tuk Waspadai Dampak Virus Corona


Labuhanbatu.Metro Sumut
Serangkaian Dengan atensi Bupati Labuhanbatu H.Andi Suhaimi Dalimunthe ST.MT, Dalam himbauan Reaksi Cepat untuk Seluruh Unsur masyarakat, Untuk turut serta memberikan kontribusi untuk mewaspadai dampak virus Corona. Ketua DPD KNPI Labuhanbatu Hamzah Sya'bani Nasution S.Pd. Saat membagikan hand sanitizer kepada pengemudi becak. Sabtu (21/03/2020).

Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kabupaten Labuhanbatu memilih membagikan 'Hand Sanitizer' di dua lokasi yakni, di depan Stasiun Kereta Api Jalan WR Supratman dan Simpang Enam Rantauprapat.

"Ini adalah kegiatan sosial sebagai langkah edukasi dan gerakan prefentif dalam pencegahan Covid-19, Kita (DPD KNPI) bersama PMI Labuhanbatu membagikan sebanyak 300 botol Hand Sanitizer " Sebut Ketua DPD KNPI Labuhanbatu, Hamzah Sya'bani Nasution S.Pd.

Melalui momentum ini pula, Hamzah menghimbau kepada masyarakat agar tidak panik, Tetap menjaga pola hidup sehat dengan membudayakan bersih, Rajin mencuci tangan dengan anti seftik, mengkonsumsi makanan bergizi, rajin berolahraga, Menjauhi keramaian, berdoa, serta mematuhi himbauan Pemerintah " Katanya.

Kegiatan inipun mendapat antusias dari warga yang direalisasikan, Dengan menyasar kepada para pengemudi becak, Sopir angkot, Serta warga Rantauprapat yang melintas di dua lokasi tersebut.

Tampak turut, Dalam kegiatan ini Sekretaris PMI Labuhanbatu M. Rusli S.S, pengurus DPD KNPI, Serta sejumlah organisasi kemasyarakatan lainnya, DPD KNPI Labuhanbatu Himbau Masyarakat Tetap Waspada Terhadap Covid-19. (Ahmad Darwis Nst kabiro Labuhanbatu)

Tidak ada komentar