Kasat Sabhara Pimpin Patroli Di Belawan I Dan Belawan II Antisipasi Tawuran Antar Warga

Belawan.Metro Sumut
Kasat Sabhara Polres Pelabuhan Belawan AKP Zulkarnaen memimpin anggota Sat Sabhara melakukan patroli di Kelurahan Belawan I dan Belawan II pada Minggu, 26 Februari 2017. Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka mengantisipasi terjadinya tawuran antar warga yang sering terjadi di Kelurahan Belawan I dan Belawan II.

Informasi yang dihimpun Media ini, Menurut Kasat Sabhara, Polres Pelabuhan Belawan secara rutin mensiagakan personilnya setiap malam minggu dan hari libur untuk mengantisipasi tawuran yang sering terjadi di kelurahan Belawan I dan Belawan II. Lokasi - lokasi yang biasa terjadi tawuran antar warga biasanya di jalan TM. Pahlawan, Simpang Kantor Camat, Jalan Selebes dan lokasi - lokasi lainnya.

Kasat Sabhara menambahkan personil disiagakan untuk mengantisipasi tawuran sesuai kebijakan dari Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Yemi Mandagi, SIK. Menurutnya selain personil Sat Sabhara personil lainnya terutama Polsek Belawan dan bahkan personil staff juga disiagakan untuk mengantisipasi terjadinya tawuran.(Hamnas).




Tidak ada komentar