Lantamal I Belawan Sembelih 56 Hewan Kurban

Belawan.Metro Sumut
Untuk menyambut Hari Raya Idul Adha 1435 H, Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) I bekerjasama dengan PHBI (Panitia Hari Besar Islam) Belawan akan menyembelih 56 ekor hewan kurban/sapi di Mako Lantamal I Belawan. Minggu (5/10).

Informasi yang dihimpun Media, Penyembelihan hewan kurban tersebut setelah usai pelaksanaan Sholat Idul Adha bersama di Mako Lantamal I yang direncanakan akan dihadiri Danlantamal I Belawan Laksamana Pertama Pulung Prambudi serta  anggota militer dan PNS serta keluarga. Lantamal I Belawan mengharapkan kehadiran masyarakat untuk mengikuti sholat Idul Adha dengan Khotib seklaligus Imam Ustadz Hasnan SAg.

Sementara pihak Lantamal I Belawan,  hewan kurban  56 ekor sapi yang akan disembelih oleh petugas khusus yang telah disiapkan oleh panitia selanjutnya dibagikan dengan sistem kupon kepada  anggota bintara, tamtama dan PNS serta masyarakat fakir miskin dan duafa.

Hewan-hewan  tersebut sudah diperiksa kesehatannya oleh dokter hewan dan dinyatakan sehat serta memenuhi syarat sebagai hewan kurban, sebelumnya, Danlantamal I Laksamana Pertama Pulung Prambudi mengatakan dengan melaksanakan penyembelihan hewan kurban, disamping melaksanakan perintah  Allah juga merupakan bentuk solidaritas kemanusiaan.

Dengan berkurban kaum muslim dilatih untuk mempertebal rasa kemanusiaan, mengasah kepekaan terhadap masalah-masalah sosial dan mengajarkan sikap untuk saling menyayangi terhadap sesama.(Red)


Tidak ada komentar