Dekat Dan Humanis, Beginilah Cara Polisi Meranti Bangun Keakraban Dengan Warganya


Landak.Metro Sumut

Suasana malam di Kecamatan Meranti terasa lebih hangat dari biasanya. Saat sebagian warga menikmati waktu santai di warung kopi, kehadiran petugas kepolisian justru menambah rasa aman dan keakraban.

Patroli malam yang dilakukan oleh personel Polsek Meranti kali ini bukan sekadar berkeliling untuk menjaga keamanan, tetapi juga menjadi ajang menjalin silaturahmi dengan masyarakat. Dalam kegiatan itu, para petugas menyempatkan diri singgah di warung warga, menyapa, dan berbincang santai dengan masyarakat yang sedang duduk bersama menikmati malam," Rabu (12/11/2025) 

Kapolres Landak AKBP Devi Ariantari, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Meranti Ipda Uwes, S.H secara terpisah menjelaskan bahwa kegiatan patroli malam dengan menyambangi warga merupakan bagian dari upaya membangun kedekatan dan rasa percaya antara polisi dan masyarakat.

 “Kami tidak hanya hadir ketika ada kejadian, tetapi juga berusaha selalu dekat dengan masyarakat. Dengan ngobrol santai seperti ini, kami bisa tahu langsung situasi di lapangan dan keluhan warga,” ujar Ipda Uwes secara terpisah.

Lanjut Kapolsek menambahkan, patroli humanis seperti ini diharapkan mampu mencegah potensi gangguan kamtibmas serta meningkatkan rasa aman di lingkungan masyarakat.

 “Kehadiran polisi di tengah warga bukan semata patroli rutin, tapi juga bentuk kepedulian dan komunikasi dua arah agar suasana tetap kondusif,” tambahnya.

Sementara itu, salah satu warga yang sedang duduk santai di warung tersebut mengungkapkan rasa senangnya atas perhatian yang diberikan pihak kepolisian khususnya petugas Polsek Meranti

 “Kami merasa tenang dan senang bisa ngobrol langsung dengan polisi. Jadi kalau ada masalah di kampung, kami tidak sungkan untuk menyampaikan,” tutur warga dengan senyum hangat. (Yan).




Tidak ada komentar