Baru Menjabat Hitungan Hari, Kapolres Labuhan Batu Langsung Terjun Lihat 3 Warga Penderita Sakit Manahun


Labuhanbatu.Metro Sumut
Sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat. Baru hitungan hari  menjabat, Kapolres Labuhan Batu, AKBP Anhar Arlia Rangkuti SIK langsung terjun meninjua tiga warga penderita sakit menahun diwalayah hukum Polres Labuhan Batu, Rabu (17/11/2021) sekitar pukul 14.30  WIB.

Orang nomor satu di jajaran Polres Labuhan Batu ini mengunjungi satu persatu warga Desa Cinta Makmur, Kecamatan Panai Hulu  penderita sakit manahun. 

Tiga warga penderita sakit menahun ini yakni Darno (55) menderita sakit kangker usus warga Dusun II.

Kapolres juga melihat, Fitriadi (48) penderita  penyakit jantung Coroner Warga Dusun 5 dan terakhir Kapolres mengunjungi, Ali Saputra (21) penderira penyakit Leukimia warga Dusun 4, Desa Cinta Makmur, Kecamatan Panai Hulu. 

Kondisi Darno mengindap penyakit kanker usus sudah berlangusung selama dua tahun, sementara, Fitriadi mengindap penyakit jantung coroner kurang lebih satu tahun Serta Ali Saputra menderita sakit leukimia  sudah cukup lama.

Kedatangan Kapolres di 0dampingi langsung oleh , Kapolsek Panai Tengah, AKP Rusdi Koto SH, Danramil 04 Labuhan Bilik, Kapten Chb Sudomo 

Dalam kesempatan ini hadir juga mantan Kades Cinta Makmur, Egowiharno,  ormas pemuda pancasila, FKPPI dan ketua Sahabat Polisi Panai Hulu.

Sebelumnya, Darno penderita kanker usus telah mendapat perawatan medis di RSUD Rantau Perapat selama tiga. Namun karena menunggu hasil lef dokter, Darno disarankan rawat jalan.

Selain mengunjungi tiga warga penderita sakit menahun ini, Kapolres memberikan bantuan tali asih kepada Darno dan dua warga lainnya.

Kepada Darno, Kapolres AKBP Anhar Arlia Rangkuti memberikan nasehat berupa membangkitkan semangat Darno agar tetap tegar berjuang dalam melawan rasa sakit yang dideritanya.

"Tetap semangat ya pak, semoga cepat sembuh, mudah-mudahan dengan kehadiran saya disini (dikediaman Darno red) dapat menambah semangat pak Darno berjuang melawat penyakit yang ia derita," kata Kapolres kepada Metro Sumut (MS) disela kunjungannya.

Kapolres juga berjanji akan terus mengawal masa perobatan, Darno dengan tetus  berkoordinasi dengan RSUD Rantau Prapat.

"Saya akan berkoordinasi dengan pihak RUSD bagaimana hasil dari pemeriksaan penyakit Pak Darno," akunya.

Sementara itu Darno dan istrinya, Herawati mengaku senang dan terharu atas kunjungan Kapolrea Labuhan Batu, AKBP Anhar Arlia Rangkuti.

"Tidak nyangka, masih ada orang yang peduli dengan keluarga kami, terutama bapak Kapolres, pak Kapolsek, dan Ormas yang ada, semoga kebaikan bapak-bapak mendapat balasan kebaikan dari allah SWT " Pungkasnya (Rusman Wapemred).


Tidak ada komentar