Gawat...!, Diduga Belum Memiliki IMB Tower Dilingkungan 12 Mabar Tetap Berdiri

Medan Deli.Metro Sumut
Diduga Pembangunan menara Tower yang berada di Lingkungan 12 Kelurahan Mabar Kecamatan Medan Deli tidak miliki Ijin Mendirikan Bangunan (IMB), Bangunan yang hampir sudah diselesaikan pengerjaannya, Namun sampai saat ini diduga belum memiliki Ijin Mendirikan Bangunan (IMB), Pembangunan tersebut sampai saat berjalan mulus tanpa hambatan. Kamis (29/09/2022). 

Handriko Manurung selaku pemborong bangunan Tower di Lingkungan 12 Kelurahan Mabar Kecamatan Medan Deli saat di konfirmasi lewat hape selulernya, Kamis (29/09/2022) terkait apa sudah ada Ijin Mendirikan Bangunan (IMB) Bangunan Tower tersebut mengatakan masalah ijin Tower dalam pengurusan bang," Katanya, Ditanya ijin masih pengurusan kenapa sudah mendirikan bangunan Tower, Apa udah ada ijin dari dinas, Handriko mengatakan sebentar ya bang kita tanya sama orang perijinan " Katanya. 

Sementara Lurah Kelurahan Mabar Ayu saat di konfirmasi diruangannya, Kamis (29/09/2022) terkait IMB bangunan Tower dilingkungan 12 mengatakan masalah ijin saya tidak tau apa uda ada atau belum bang, Lebih jelas lagi kita panggil keplingnya bang " Jawabnya.

Dari pantauan dilapangan, Bangunan Tower dilingkungan 12 Keluraha Mabar Kecamatan Medan Deli tidak terlihat adanya papan plang izin (IMB) yang menunjukkan bahwa bangunan tersebut sudah memiliki izin resmi dari pihak instansi terkait. (Hamnas). 






Tidak ada komentar