Kasat Binmas Polres Pelabuhan Belawan Terima Pengaduan Masyarakat

Belawan.Metro Sumut
Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Yemi Mandagi Sik melalui Kasat Binmas Polres Pelabuhan Belawan AKP H. Justar Purba, SH menerima pengaduan masyarakat tentang tanggul penahan air yang jebol di Desa Telaga Tujuh. Rabu (29/11/2017).

Kasat binmas Polres Pelabuhan Belawan AKP H. Justar Purba, SH
meninjau langsung ke tanggul yang jebol, tanggul tersebut merupakan penahan air  sehingga apabila turun hujan rumah masyarakat tidak terendam (banjir) dengan jebol nya tanggul tersebut masyarakat setempat mulai resah mengingat curah hujan semakin meningkat.

Kasat Binmas memberikan arahan agar Kepala Desa membuat laporan Tentang rusaknya tanggul tersebut ke kantor Bupati Deli Serdang agar segera di tangani sehingga mencegah terjadinya banjir apabila curah hujan meningkat.(Hamnas/Rina Sat Binmas Polres Pelabuhan Belawan).

Tidak ada komentar