Pelantikan HIPIGAB Berjalan Sukses , PPSB Berjanji Bangun TPI Baru
Belawan.Metro
Sumut
Pelantikan
Himpunan Pedagang Ikan Gabion Belawan (HIPIGAB) berlangsung sukses di gedung
TPI Gabion Belawan, Ketua terpilih Zulfikar MY alias Buyung dan sekretarisnya
Johari Ayat serta bendahara Abdul Rahman beserta seluruh unsur kepengurusan
dilantik. Kamis (23/03/2017).

Dalam
kata sambutannya Zulfikar MY mengucapkan terimakasih atas kehadiran para
undangan serta pada panitia pelaksana hingga suksesnya acara ini.
Lanjutnya,
HIPIGAB nantinya akan menjalin mitra kerjasama dengan lembaga lain, mendirikan
badan usaha yang tak bertentangan dengan hukum, Memberikan penyuluhan dan
pelatihan serta membuka rumah aspirasi HIPIGAB “ Ucapnya.
HT.Bahrumsyah
selaku ketua DPC.HNSI Medan di acara pelantikan /pengukuhan HIPIGAB mengucapkan
selamat dan sukses pada seluruh jajaran HIPIGAB yang telah dilantik dan ia
berharap Hipigab mampu bermitra dengan para pengusaha perikanan dan intansi
terkait guna mengadakan pelelangan ikan,” Mari bangkitkan ekonomi masyarakat
ekonomi bawah melalui Himpunan Pedagang Ikan gabion Belawan (HIPIGAB) karena
HIPIGAB juga bagian dari masyarakat nelayan.Sampai hari ini kita mendukung
program kebijakan menteri KKP lewat penerapan Permen 02 tahun 2015 yang
melarang tegas operasional pukat trawl serta alat tangkap tak ramah lingkungan
lainnya “ Kata Bahrumsyah yang juga anggota DPRD Medan dari Fraksi PAN
tersebut.
Sedangkan
Kepala Pelabuhan Perikanan Samudera Belawan (PPSB) Arief berjanji, sistem
pelelangan ikan akan diadakan sejalan program itu nantinya ditahun ini kita
akan membangun kembali TPI Gabion.
Diharapkan
setelah terlaksananya pembangunan TPI baru ini pihak HIPIGAB dapat berperan
banyak untuk pelaksanaan lelang ikan seperti di daerah Jawa dimana ikan sekilo
dua kilo saja harus dilelang.paparnya dalam acara pelantikan Hipigab di TPI
Gabion Belawan tersebut.(Hamnas).
Post a Comment