Kodim 0913/PPU Menggelar Kegiatan Serbuan Teritorial Dalam Rangka Pendisiplinan Protokol Kesehatan Melalui Gerakan Perubahan Perilaku


Penajam.Metro Sumut

Kodam VI/Mulawarman (Mlw) menggelar kegiatan Serbuan Teritorial secara serentak dalam rangka Pendisiplinan Protokol Kesehatan yang dipusatkan di Korem 091/Aji Surya Natakesuma (ASN) Samarinda dan dilaksanakan di seluruh Kodim jajaran Korem 091/Asn.

Salah satunya yang di laksanakan oleh Kodim 0913/PPU dengan menggelar kegiatan Serbuan Teritorial dalam rangka Pendisiplinan Protokol Kesehatan yang di ilkuti oleh TNI, POLRI, BPBD, Dishub, Satpol PP, PMI, Ormas PP, Ormas Banser dan Ormas Kokam digelar di Lapangan Makodim 0913/PPU Kecamatan Penajam Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Kaltim. Rabu (14/20/2020).

Dalam sambutannya Dandim 0913/PPU Letkol Inf Dharmawan mengatakan,”Kegiatan ini adalah Serbuan Territorial dalam rangka Pendisiplinan Protokol Kesehatan khususnya perubahan perilaku Masyarakat yang ada di wilayah Kabupaten PPU”.

Lanjutnya, adapun beberapa kegiatan Serbuan Teritorial yang dilaksanakan secara serentak di awali dengan apel Gerakan Perubahan Perilaku Disiplin Protokol Kesehatan yg dilaksanakan pada waktu yang sama di seluruh jajaran Korem 091/ASN dengan menghadirkan segenap elemen komponen masyarakat dan Garda terdepan Satgas Covid di wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara.

Pembagian Masker secara serentak kepada seluruh tingkat Koramil dan Kecamatan di wilayah jajaran Korem 091/Asn untuk Masker yang dibagi keseluruhan di Korem 091/Asn berjumlah 100.000 masker dan di jajaran Kodim 0913/PPU  sebanyak 5.000 masker.

Kegiatan ini juga di laksanakan penyemprotan disinfektan di titik-titik yang sudah ditentukan seperti pasar, tempat ibadah, serta pembagian sembako untuk masyarakat yang  terdampak covid-19.

Bersinergi dengan komponen masyarakat Korem 091/Asn membagikan Paket Sembako, Dengan 1775 paket dan untuk Kodim 0913/PPU berjumlah 75 paket dengan rincian dibagi masing-masing Koramil jajaran dengan sasaran warga masyarakat yang membutuhkan.

Kegiatan Serbuan Teritorial dilanjutkan dengan Operasi Yustisi secara serentak oleh TNI AD, Kodam VI/Mlw ,Korem 091/Asn di jajaran wilayah Kab/Kota, dalam hal ini tidak bosan-bosannya dan tidak pernah kendor mengingatkan kepada seluruh warga masyarakat untuk selalu 3M dan Hindari Kerumunan.

Dengan pelaksanaan Operasi Yustisi ini membantu Pemkab PPU dengan mengedepankan unsur Pol PP sebagai Penindak bagi masyarakat yang masih belum sadar dalam men Disiplin kan Protokol Kesehatan.

“Semoga apa yang kita dilaksanakan melalui Serbuan Teritorial Gerakan Perubahan Perilaku Pendisiplinan Protokol Kes bersama instansi terkait dapat bermanfaat dalam rangka memutus rantai penyebaran corona, Tentunya dengan kesadaran,kepatuhan dan kedisiplinan masyarakat dalam penerapan Disiplin Protokol Kesehatan,” Sinergi Untuk Negeri Sehat Untuk Benuo Taka,” Pungkas Dandim 0913/PPU.

Secara khusus saya ucapkan rasa hormat, salut dan bangga kepada rekan-rekan tenaga kesehatan termasuk anda yang berada di depan saya yang tidak mengenal waktu untuk menangani covid - 19 melalui operasi yustisi Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan.

“Mari kita sama-sama bulatkan tekad bagaimana perubahan perilaku yang baru mengunakan masker,mencuci tangan ,menjaga jarak dan menghindari kerumunan sebagai gaya hidup dan budaya baru khusunya di wilayah Kabupaten Penajam Paserr Utara " Tutup Letkol Inf Dharmawan. (Sumber Penrem 091/ASN).


Tidak ada komentar