Kapolres Tapsel Dampingi Kunker Gubernur Sumut Ke Tapanuli Selatan


Tapsel.Metro Sumut

Kapolres Tapsel AKBP Roman Smaradhana Elhaj, S.H.,S.I.K, M.H Selasa (6/10) mendampingi sekaligus memimpin pengamanan Kunjungan Kerja Gubernur Sumatera Utara Letnan Jenderal TNI (Purn.) H. Edy Rahmayadi, ke Pondok Pesantren Al- Yusufiah Desa Huta Holbung Kecamatan Angkola Muara Tais Tapanuli Selatan.

Rombongan Gubernur Sumut Disambut oleh Ustad H. Ridwan Nasution Gelar Tuan Naborkat, yang merupakan Pembina Ponpes Al Yusufiah.

Dalam Kunjungan Kerja ini, Gubernur Sumatera Utara Letnan Jenderal TNI (Purn.) H. Edy Rahmayadi melakukan dialog dengan pimpian dan pengurus pesantren serta Pembagian Sembako dan masker kepada para santri dan santriwati.

"Selama kegiatan Kunjungan Kerja ini, tetap memperhatikan Protokol Kesehatan yang di anjurkan oleh Pemerintah seperti, rajin cuci tangan, memakai masker dan selalu menjaga jarak guna Mencegah Penyebaran Virus Corona (Covid–19)." ujar Kapolres AKBP Roman Smaradhana Elhaj, SH, SIK, MH kepada wartawan di sela sela pengamanan.

Hadir dalam Kunjungan Kerja Gubernur Sumatera Utara ini, Wakil Ketua DPRD Provinsi Sumut Harun Nasution, Dandim 0212/ TS Letkol Inf. Rooy Chndra Sihombing SIP serta pejabat pemerintan lainnya. (Red).


Tidak ada komentar