Besok Presiden Jokowi Resmikan New Priok
Jakarta.Metro
Sumut
Besok
Presiden Joko Widodo (Jokowi)
akan meresmikan New Priok Container Terminal (NPCT) 1 milik PT Pelindo II,
Untuk persiapan peresmian Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau ke
lokasi pelabuhan tersebut. Senin (12/09/2016).
Informasi
yang dihimpun Media ini, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan ya
Insya Allah besok Presiden 8.30 WIB akan ke sini meresmikan pelabuhan di Kali
Baru ini. Satu operasinya kan sudah jalan dan ini bagian dari menandai suatu
spirit kita ingin menjadikan Priok riil hub. Karena kita masih harus berkompetisi
dengan negara tetangga “ Kata Budi di Pelabuhan Peti Kemas NPCT 1 Kalibaru
Jakarta Utara, Senin (12/09/2016).
Lanjut
Budi, Pelabuhan baru ini bisa menjadi pelabuhan kelas Internasional, tempat
persinggahan kapal-kapal besar. Nantinya, semua kegiatan transhipment atau
bongkar muat kapal besar ke seluruh daerah di Indonesia harus melewati NPCT 1.
Pembangunan NPCT 1, menurut Budi juga merupakan realisasi konsep tol laut,” Banyak
tugas kita bersama untuk menuju arah itu, tidak ringan tapi dengan suatu
kesungguhan mandat dan visi presiden untuk menjadikan konektivitas menjadi
tujuan dari konektivitas nasional. Bagaimana kapal-kapal, barang-barang yang
mau menuju luar jakarta bisa ke Sumatera, Kalimantan, daerah lain, itu bukan
dari pelabuhan lain tapi dari Priok “ Ucapnya.
Yaitu
di sini mesti riil hub. Jadi riil hub itu begini, ada barang mau ke Palembang
mau ke Lampung, sekarang itu bukan lewat Priok tapi lewat negara lain. Iya
semua harus di sini, domestik dan internasional domestik “ Ungkap Budi saat
meninjau persiapan peresmian NPCT 1 yang akan dilakukan Selasa besok oleh
Jokowi.
Di
tempat yang sama, Direktur Utama Pelindo II, Elvyn G Masassya berharap NPCT 1
menjadi terobosan terminal peti kemas modern baru di Indonesia. NPCT 1 menurut
Elvyn, mampu menerima kapal-kapal besar di atas 10 ribu dan di atas 10 TEUs,” Ini
adalah satu pelabuhan yang disiapkan modern dengan peralatan yang canggih yang
memenuhi standar internasional yang di era yang sekarang. Kita harap NPCT 1 ini
menjadi era baru pengelolaan pelabuhan modern Indonesia karena akan mampu
menerima kapal-kapal yang besar di atas 10.000 DWT dan di atas 10.000 TEUs
dengan kedalaman mencapai 16 meter. Jadi saya ingin mengatakan mudah-mudahan
ini menjadi awal di era baru pengelolaan pelabuhan modern berkelas dunia internasional
di indonesia “ Kata Elvyn.
Untuk
pengoperasian NPCT1, Pelindo II menggandeng operator kapal dan pelabuhan dunia
seperti Mitsui & Co Ltd. (Mitsui), Nippon Yusen Kabushiki Kaisha (NYK Line)
dan PSA International Pte Ltd (PSA).(Sandy).
Post a Comment