Ketua PAC Partai Gerindra Marelan Peduli Seni Budaya, Akan Pikat Wisatawan Domestik Dan Asing
Medan Marelan.Metro
Sumut
Satu kebanggaan bagi
masyarakat Kecamatan Medan Marelan, salah satu kesenian khas yang lahir dari
kreativitas warga dan bersumber kearifan lokal Kecamatan Medan Marelan yakni budaya
seni Reok Ponorogo Turonggo Siswo Budoyo (TSB). Minggu (08/05/2016).
Ketua PAC Partai
Gerindra Marelan Bung Haris Kelana Damanik mengatakan tugas kita semua, bagaimana
agar budaya seni Reok Ponorogo Turonggo Siswo Budoyo (TSB) dan kesenian lain
terutama yang berakar dari Kecamatan Medan Marelan dapat dikenal dan merasa
dimiliki oleh seluruh anak bangsa, menjadi bagian penting dari budaya bangsa
Indonesia “ Katanya.
Bung Haris mengajak
seluruh masyarakat Kecamatan Medan Marelan dan masyarakat Indonesia turut
memupuk dan melestarikan budaya seni Reok Ponorogo Turonggo Siswo Budoyo (TSB),
sebagai cipta karya anak bangsa Indonesia yang tentu akan semakin memperkaya
puncak-puncak budaya bangsa Indonesia secara keseluruhan “ Ucapnya.
Bung Haris menjelaskan,
Apabila budaya seni Reok Ponorogo Turonggo Siswo Budoyo (TSB) yang lahir dengan
nilai-nilai filosofis jawa yang terkenal dengan keramah-tamahan, kesantunan,
kegotong-royongan dan agamis, selain dapat berfungsi menghibur tetapi juga
menjadi media pendidikan dan pencerahan bagi masyarakat “ Jelasnya.
Bung Haris mengharapkan
dapat lebih menggairahkan para pelaku seni dan budaya, mengenalkan sejak dini
kepada generasi muda, sekaligus memberi ruang untuk mengembangkannya “
Harapannya.(Hamnas).
Post a Comment