Wali Kota Hadiri HUT Satpam Ke-38 Tahun 2019
Wali Kota Medan, Drs.H.T.Dzulmi Eldin, S.M.Si., M.H diwakili Sekda Kota Medan Ir. Wiriya Alrahman, MM menghadiri upacara HUT Satpam ke-38 tahun 2019 di Mapolda Sumut, Sabtu(12/1).
Upacara HUT Satpam ini dipimpin langsung oleh Kapolda Sumut Irjen Pol Agus Andrianto. Dalam amanatnya Kapolda mengucapkan terimakasih kepada Satpam yang telah mendukung tugas Polri dalam menciptakan suasana Kamtibmas di lingkungan kerja.
Usai upacara acara kemudian dilanjutkan dengan pemotongan nasi tumpeng oleh Kapolda Sumut didampingi unsur Forkominda untuk diberikan kepada Satpam tertua dan termuda. Setelah itu dilanjutkan dengan peragaan ketangkasan dari anggota satpam. (Sumber : Dinas Kominfo Kota Medan).
Post a Comment