Medan.Metro
Sumut
Ratusan
Warga Kota Medan mengikuti Senam Jantung sehat di Lapangan Merdeka Medan,
Minggu (24/09). Ramainya peserta senam jantung Sehat yang digelar setiap
minggunya oleh Pemko Medan bekerja sama dengan Yayasan Jantung Indonesia (YJI)
Cabang Sumut, menandakan bahwa Senam Jantung Sehat menjadi Olahraga rutin
Warga.
Antusias
warga mengikuti senam jantung sehat ini karena Sosialisasi yang terus dilakukan
Ketua Yayasan Jantung Indonesia cabang Sumut Hj Rita Maharani Dzulmi Eldin
bersama pengurus.
Selain
Itu Walikota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi, juga selalu mengajak warganya
untuk rutin mengikuti senam jantung sehat untuk kebugaran tubuh mereka terutama
kesehatan jantung.
Senam Jantung Sehat yang dirangkaikan dengan
kegiatan Car Free Day tentunya menambah semangat warga, artinya momen ini
selain dapat menjadi sarana olahraga bagi warga, dalam kegiatan ini warga juga
dapat memanfaatkan libur akhir pekan sambil bersilaturahmi.
Pemko
Medan terus berkomitmen untuk mengajak warga kota medan untuk meningkatkan
derajat kesehatan melalui kegiatan positif, terutama dibidang kesehatan.
Untuk
itu Pemko Medan mendukung penuh jika ada stakeholder yang mengisi dan
memanfaatkan momen car free day dan senam jantung sehat dengan kegiatan -
kegiatan yang positif.(Sumber : Dinas Kominfo Kota Medan).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar