Kapolda Sumut Press Release Tentang Pengungkapan Kasus Tindak Pidana Penyalahgunaan Narkotika

Medan.Metro Sumut
Kapolda Sumut merelease pengungkapan kasus tindak pidana Narkotika golongan I jenis shabu seberat 19,23 kg dan Pil Ekstasi sebanyak 27.017 butir jaringan sindikat Internasional negara •Malaysia– Pekan baru – Medan– Aceh •Malaysia – Aceh – Jambi – Medan

Kamis tanggal 22 Februari 2018 pukul 14.00 Wib bertempat di Lobby Polda Sumut dilaksanakan press release tentang Pengungkapan Kasus Tindak Pidana Narkotika Golongan I jenis sabu seberat 19,23 Kg jaringan Sindikat Internasional Negara Malaysia – Pekan Baru – Medan – Aceh, Malaysia – Aceh – Jambi – Medan yang di pimpin langsung oleh Kapolda Sumut Irjen Pol Drs. Paulus Waterpauw didampingi Pejabat Utama Polda Sumut dan Labfor Cabang Medan.

Peristiwa Berawal dari adanya informasi tentang jaringan sindikat Internasional yang akan mengedarkan Narkotika Golongan I Jenis Shabu dan narkotika golongan I jenis pil ekstasi di wilayah hukum Polda Sumut kemudian dilakukan penyelidikan secara intensif terhadap informasi tersebut, setelah itu Dir resnarkoba Polda Sumut Kombes Pol. Hendri Marpaung, SH beserta personel Dit Resnarkoba Polda Sumut untuk dapat menprofiling jaringan tersebut.

Jumlah tersangka dari 9 (Sembilan) kasus sebanyak 17 (tujuh belas) orang dengan rincian 16 laki-laki dan 1 orang perempuan

Adapun jumlah barang bukti dari Sembilan kasus adalah Sabu gol I 19,23 Kg, Pil Ekstasi Gol I 27.017 butir, HP 30 unit, KTP 4 lembar, Kendaraan R2 2 unit, Kendaraan R 3 1 unit (becak), Kendaraan R4 1 unit, Surat keterangan (resi) 1 lembar, 3 buah tas

Pasal yang dilanggar Pasal 114 Ayat (2) Subs. Pasal 112 Ayat (2) Jo. Pasal 132 Ayat (1) UU RI No. 35 tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman hukuman Pidana penjara paling singkat 6 (enam tahun dan paling lama 20 (dua puluh) tahun atau pidana mati, pidana seumur hidup dan pidana denda paling sedikit Rp 1.000.000.000,00 (satu miliar rupiah) dan paling banyak Rp 10.000.000.000,00 (sepuluh miliar rupiah). (Humas Poldasu).



Tidak ada komentar